All posts by svnserendipity (admin)

Mempublish Artikel Blogspot Lewat Mobile Device dan Email.

Inspirasi untuk menulis dan mempublish artikel bisa datang kapan saja. Kalau kamu tidak mempunyai daya ingat yang baik kamu perlu tool yang bisa membantu kamu menulis draft dan mungkin langsung mempublishnya. Dengan menggunakan blogspot, kamu bisa memposting artikel lewat mobile device ataupun email.

Mobile Device:

1. Didashboard blogger, pergi kebagian Settings dan klik opsi Mobile dan Email.

2. Jika kamu ingin memposting lewat hp dengan menggunakan fitur SMS/MMS, klik Add Mobile Device. Continue reading Mempublish Artikel Blogspot Lewat Mobile Device dan Email.

Membackup dan Menghapus Keseluruhan Isi Konten Blogger.

Sebelum kamu mendapat penalti dari google, gadget yang tak bekerja secara baik, atau yang lebih buruk blog kamu tiba – tiba menghilang dari search engine karena dibajak orang. Untuk mengantisipasinya, kamu bisa mendownload isi konten blog supaya suatu saat bisa digunakan kembali.

Pastikan kamu mendownload konten blog kamu seminggu sekali. Blogspot adalah blogging platform gratis semua file termasuk artikel, gadget, dan gambar menggunakan hosting google. Kalau keamanan akun google kamu tidak kuat, blog kamu bisa dihack orang dan kerja keras kamu selama berbulan – bulan hilang begitu saja.

Untungnya google memperbolehkan kita mendownload konten beserta gambar selama kamu tidak menghapusnya dari album picasa/google+. Berikut dibawah ini adalah caranya: Continue reading Membackup dan Menghapus Keseluruhan Isi Konten Blogger.

Mengatur Fitur Komentar di Blogspot.

Ketika kamu menulis sesuatu informasi yang berguna yang dicari oleh pengguna internet, artikel kamu akan dibanjiri banyak komentar. Baik yang mengucapkan terima kasih, menanyakan sesuatu, atau memberi sedikit feedback. Buat google, blog yang memiliki banyak komentar, sepanjang bukan komentar spam, adalah blog yang baik yang menyediakan konten yang unik dan berkualitas.

Agar blog kamu terhindar dari spam backlinks, kamu harus mengatur aliran komentar diblog kamu. Memilih mana yang pantas dipublish dan mana yang harus dihapus. Caranya silahkan lihat dibawah: Continue reading Mengatur Fitur Komentar di Blogspot.

Membuat, Menghapus Label dan Merubah Permalink Sebuah Postingan di Blogspot

Mengakses dan mengatur fitur – fitur yang berada di tab Post sangatlah mudah dikerjakan. Tapi ada beberapa trik tersembunyi yang blogger pemula harus tahu jika ingin merubah sesuatu, contohnya menambah dan menghapus label serta merubah alamat url sebuah post yang sudah terlanjur dipublish.

Tab Post terbagi atas 4 bagian, yaitu: Post Numbers, Post List, Label List, dan Post Stat.

1. Post Numbers.
Kamu bisa melihat berapa banyak jumlah artikel blog kamu. Baik yang sudah dipublish atau masih dalam bentuk draft. Untuk mencari postingan lama kamu bisa menggunakan navigasi drop down yang berada dibagian atas daftar post.

2. Post List.
Bagian ini terdiri dari daftar post yang sudah dipublish atau draft, label drop menu, tombol publish, revert to draft, dan tombol delete. Kalau kamu ingin meng-edit, preview, membagi, atau menghapus sebuah artikel, arahkan kursor ke judul artikel dan opsi – opsi diatas akan muncul.

Jika kamu ingin memberi label pada sebuah post, cek kotak disebelah kiri lalu klik pada drop menu label. Hanya dengan men-centang kotak judul kamu bisa mempublish sebuah post yang masih dalam bentuk draft, atau sebaliknya merubah sebuah post kedalam bentuk draft, atau bahkan menghapus post. Continue reading Membuat, Menghapus Label dan Merubah Permalink Sebuah Postingan di Blogspot