[Blender 3D] Add-On Bintang dan Tongkat Sihir.

Halo teman – teman, apa kabar nih?. Setelah hampir 2 bulan menghilang akhirnya balik lagi dengan tutorial blender 3d terbaru, walaupun masih bagian dari postingan sebelumnya hahaha. Untuk membuat bintang tongkat sulap, kita bisa memakai fitur kurva bezier yang sudah pernah kita pelajari sebelumnya. Tapi kalau kamu tidak mau repot, bisa juga menggunakan add-on star. Kalo add on ini belum ada di menu mesh, silahkan klik File —> User Preferences, klik tab add on, dan pada sidebar sebelah kiri pilih Add Mesh lalu centang Extra Objects.

Nah, sekarang silahkan buat objek bintang (Shift + A choose Mesh —> Extras —> Simple Star ) dengan parameter seperti di bawah ini:

Lucu ya kalau bintangnya tebal kayak di atas. Untuk latihan kali ini kita hanya perlu bintang yang tipis aja. Rubah nilai heightnya menjadi 0.01. Berikutnya di edit mode, pindahkan vertex bagian tengah searah Axis Z.

Tongkat Sihir Menggunakan Modifier Simple Deform:

Untuk tongkat sihirnya, kita akan memakai objek dasar cylinder yang nantinya harus kita tambahkan beberapa segment baru dengan memakai fitur Loop Cut & Slide ( Ctrl + R ).

Pindahkan segment – segment yang baru terbentuk ke berbagai arah yang berbeda sehingga terlihat seperti tongkat kayu.

Agar salah satu ujung tongkat terlihat lancip, kita tambahkan modifier Simple Deform dengan opsi Taper dan nilai Factor 12.

Gabungkan objek bintang dan tongkat menjadi satu.

Biarpun kedua objek tersebut terlihat sudah menjadi satu, tapi sebenarnya mereka masih objek yang berdiri sendiri. Untuk membuat keduanya menjadi satu kesatuan utuh, kita harus menjadikan mereka dalam satu grup. Jadi nantinya kalau tongkat sihir digerakkan maka objek bintang juga akan ikut bergerak.

Seperti yang sudah pernah saya tulis di postingan ini, fitur grup di blender agak sedikit membingungkan. Fitur ini di blender disebut Set Parent. Pertama seleksi bintangnya lalu objek tongkatnya. Setelah itu tekan Ctrl + P (Parent) —> Object.

Silahkan teman – teman tes dengan memindahkan tongkat. Objek bintangnya ikut pindah juga bukan?. Nah sebaliknya kalau kita menggerakkan bintangnya saja, maka tongkat akan tetap di tempat. Kalau pakai logika Set Parent, masa sih anak – anak bisa jalan – jalan tanpa orang tua?. Hehehe…

Terakhir kita bisa menambahkan material dasar sehingga hasil akhirnya seperti ini:

Memang sih nggak sekeren punyanya si Harry Potter, tapi mudah – mudahan kamu bisa mengambil pengetahuan dari tutorial bintang tongkat sulap ini.

Seperti biasa kalau ada yang mau tanya – tanya silahkan komentar di bawah saja atau tweet saya disini… Terima kasih sudah mau mampir dan sharing artikel ini. See ya next time yo…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *