Halo teman – teman, apa kabar?. Kita kembali bertemu lewat blender tutorial yang kali ini akan membahas bagaimana merotasi, memindahkan, mengskala, dan membuat objek mirror ke arah yang kamu inginkan. Mungkin pertama kali menggunakan transformasi di blender kamu akan merasa agak aneh dan sulit. Tapi setelah belajar transformasi objek di blender, kamu akan merasa sebenarnya lebih mudah dan cepat dari software 3d lainnya.
Menggerakkan Objek:
Cara terbaik untuk menggerakkan objek adalah dengan memakai shortcut G lalu tekan X, Y, Z. Tergantung arah axis yang kamu inginkan. Contohnya, jika kamu ingin memindahkan sebuah objek searah sumbu X, maka kamu harus menekan G + X. Atau kamu bisa menggerakkan sumbu axis yang muncul saat kamu menseleksi objek.
Di menu panel, kamu juga bisa mengakses object —> transform —> grab/move ( G ).
Tips: Jika kamu ingin menggerakkan objek sambil melihat nilai tertentu di menu panel, kamu bisa sambil menekan tombol Shift + Ctrl. Walaupun akan terasa kaku.
Merotasi Objek:
Untuk merotasi atau memutar objek, kamu bisa memakai shortcut R. Contohnya: R + X ( axis ) + 45 derajat. Untuk mereset kembali ke 0 derajat, tekan Alt + R. Continue reading Belajar Transformasi Objek di Blender.