[Blender 3D Efek Tsunami] Bag. 1: Landscape Perbukitan.

Di blender 3d, semua visual grafik yang kamu lihat dan merasa dikerjakan dengan sulit, sebenarnya sangatlah mudah. Seperti halnya dengan serial tutorial terbaru saya ini: membuat landscape perbukitan gunung dengan efek gelombang tsunami. Mudah – mudahan teman – teman tidak keberatan kalu kita masuk lagi ke serial tutorial. Hanya dengan menggunakan add on ANT Landscape dan modifier Displace kita bisa membuat perbukitan yang kompleks dengan cepat.

Kalau kamu memilih membuat bukit dengan details high poly dengan cara menarik satu – satu setiap vertexnya, maka kamu memerlukan waktu yang cukup lama dalam pembuatannya. Oleh karena itu, saya sarankan gunakan saja ad on ANT Landscape. Bagaimana cara mengaktifkannya?. Lihat saja petunjuk di bawah ini:

Membuat Perbukitan Gunung di Blender 3D:

Seperti biasa, tekan shortcut Shift + A setiap kali ingin membuat objek baru. Lalu di Mesh pilih Landscape. Di tool shelf, panel bagian kiri, kamu akan melihat semua parameter landscape. Agar objek kamu lebih besar dan detail, rubah subdivision = 64 dan Mesh Size = 7. Untuk menambah ketinggian rubah saja nilainya menjadi 2. Ada beberapa parameter yang harus kamu utak – atik agar mendapatkan bentuk yang kamu inginkan. Silahkan lihat setting-an saya di bawah ini:

Ujung bukitnya terlalu tajam ya?. Biar agak tumpul sedikit kamu bisa tambahkan modifier subdivision surface dengan nilai view 2.

Setiap kali mengerjakan objek landscape, saya suka men-tweak secara manual objek face ke posisi yang saya inginkan. Untuk itu kamu harus masuk ke Edit Mode ( Tab ) dan mengaktifkan Proportional Editing ( shortcut O ). Seleksi satu atau lebih vertex dan tarik ke atas dan ke bawah. Proses ini akan membuat berat komputer atau laptop kamu.

Kalau ingin membuat face baru, tekan W dan pilih Subdivide. Agar bagian perbukitan yang kecil memiliki detail dan terlihat kontras kita bisa memakai texture default bawaan dari blender.

Pilih objek gunung kamu lalu buat texture baru. Di bagian type: distorted noise untuk memberi kesan gelombang acak. Oh ya, jangan lupa untuk memberi nama baru pada objek bukit/gunung.

Masih pengin lebih kompleks lagi?. Cara terakhir yang bisa kamu gunakan yaitu displace modifier.

Dan ini hasil render akhir objek bukit kita:

Terima kasih sudah mau meluangkan waktu membaca tutorial yang sangat singkat ini. Walaupun singkat, mudah – mudahan ada yang butuh dan bermanfaat :). Supaya tidak ketinggalan postingan berikutnya, jangan lupa untuk subscribe ya…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *