Tag Archives: belajar blender 3d

Cara Membuat Vas Bunga di Blender 3D.

Halo, temans. Gimana sudah buat mangkuk dari tutorial yang sebelumnya, nggak?. Mudah – mudahan bisa ngikutin artikelnya dari awal sampai akhir ya. Kan nggak susah – susah amat hehehe. Kalau ada yang tidak mengerti silahkan tinggalkan komentar aja ya… Untuk kali ini kita akan sedikit bermain – main dengan objek yang telah kita buat sebelumnya sehingga terbentuk seperti gelas atau vas bunga.

Buka file latihan kamu yang terakhir. Di bagian tengan objek mangkuk terlihat masih ada lubang yang bisa dengan cepat kita perbaiki dengan merubah nilai pada geometry offset -0.5.

Continue reading Cara Membuat Vas Bunga di Blender 3D.

Membuat Mangkuk Dengan Teknik Bevel (Blender 3D)

Walaupun bukan pengguna setia 3ds Max dan dulu cuma pakai buat rendering, tapi saya ingat ada modifier yang namanya Lathe kalau kita pengin buat objek seperti gelas atau mangkuk. Kalau di Autocad atau Adobe Illustrator ada tool yang namanya Surface of Revolution ( SurfRev ). Ada beberapa teknik atau cara di blender yang bisa kita gunakan untuk membuat objek serupa. Diantara-nya:

  • Curve Bevel Object.
  • Screw Modifier.
  • Mesh Spin Tool.

Untuk latihan kali ini, kita akan mencoba membuat sebuah mangkuk dengan menggunakan teknik Curve Bevel. Mudah – mudahan bisa ya? hehehe :).

Menggambar 2D Curve di Blender 3D:

Tahap pertama adalah tahap persiapan, yaitu merubah tampilan viewport ke front orthogonal, lalu membuat sebuah objek bantuan, yaitu plane. Tekan tombol Shift + A di keyboard, lalu pilih mesh —> plane. Alasan kita membuat plane agar ada satu objek yang 3d kursor-nya terus terikat atau attach. Bingung bahasa Indonesianya hehehe…

Continue reading Membuat Mangkuk Dengan Teknik Bevel (Blender 3D)

Memperbaiki Mapping Paket Es Krim Yang Terbalik [Blender 3D].

Halo semuanya, apa kabar nih?. Semoga weekendnya menyenangkan ya… Di postingan sebelumnya, kita belajar bagaimana menerapkan teknik Mark Seam untuk membuat UV Map di objek cylinder. Di bagian akhir artikel tersebut, saya meminta kamu untuk meng-export dan membuat graphic design seperti di bawah ini di software foto editing pilihan kamu seperti photoshop atau gimp. Nah, kali ini saya akan memberi tahu cara memperbaiki mapping terbalik, jika kamu mengalami masalah tersebut.

Oh iya, yang mendisain packaging di atas ini adalah Fancy Ferret.

Saya melakukan beberapa penyesuaian pada gambar diatas. Hasilnya mungkin tidak terlalu bagus, karena memang tidak terlalu mahir dengan yang namanya foto editing :). Langsung mulai saja kali ya…

Buka file latihan membuat disain es krim kamu dari tutorial yang sebelumnya. Di viewport UV/Image Editor, klik tombol open image, dan pilih file png yang telah kamu buat seperti yang di atas. Rubah tampilan shade-nya ke texture. Nantinya layout blender kamu akan seperti ini:

Coba perhatikan 3d viewport. Terlihat mapping yang bagian bawah terbalik. Cara memperbaikinya bagaimana?. Gampang saja kok. Aktifkan mode Face dan seleksi ( shortcut B ) mapping yang bagian merk es krim.

Memperbaiki Mapping Terbalik

Kemudian di menu bar silahkan klik UVs —> Mirror —> X Axis dan Y Axis. Selesai!. Mudah bukan?.

Pencahayaan:

Sentuhan terakhir adalah menambahkan pencahayaan dan latar belakang. Kembali ke default viewport dan atur setting Shading = Texture. Jika kamu ingin mengatur kamera, kamu bisa merubahnya ke mode TV Pal 4:3 dengan aspect ratio x dan y = 1.

Jangan lupa juga tambahkan lamp point di scene kamu. Tapi coba lakukan tes render. Hasilnya akan tetap gelap. Saya pernah membahas bagaimana mengatasi masalah seperti ini di artikel minecraft. Silahkan kunjungi link tersebut, jika ingin tahu solusinya.

Di world background panel, centang kotak Ambient Occlusion dan rubah warna background paper sky sesuai yang kamu inginkan. Nantinya hasil render kamu akan seperti di bawah ini:

Jadi pengin makan es krim ya? hehehe. Mungkin tutorial singkat ini tidak terlalu detail menjelaskan beberapa bagian. Jadi kalau ada yang bingung silahkan tanya lewat kotak komentar di bawah saja ya… Terima kasih sudah meluangkan waktu membaca artikel dan jangan lupa sharing ke teman – teman yang lain, okay?. Sampai jumpa!.

UV Map Disain Paket Es Krim di Blender 3D Bag.1.

Setelah mengetahui cara bagaimana mengaplikasikan uv map ke objek kotak/cube, sekarang kita akan belajar menggunakan teknik yang sama tapi pada objek yang melingkar atau cylinder. Dan untuk latihan kali kita akan mencoba menerapkannya ke disain paket es krim, dan untuk teknik uv mapnya kita akan memakai apa yang disebut Mark Seam. Mark Seam adalah teknik memotong area objek dengan potongan yang rata atau sejajar.

Di bagian 2 dari serial tutorial ini, kita juga akan belajar bagaimana membuat latar belakang bayangan sehingga bisa menyatu dengan latar belakang gambar bitmap.

1. Membuat Cylinder.

Buka software blender 3d kamu dan buatlah objek cylinder dengan shortcut Shift + A —> Mesh. Tampilkan panel tool shelf ( T ) dan buat cylinder tersebut smooth.

Continue reading UV Map Disain Paket Es Krim di Blender 3D Bag.1.