Tag Archives: belajar blender 3d

Membuat Objek Snap di Blender.

Saat kamu bekerja di sebuah scene dengan beberapa objek yang telah kamu buat. Ada suatu saat dimana kamu harus membuat sebuah objek snap pada objek lainnya. Karena tool ini akan sering kamu pakai, maka kamu akan pusing 7 keliling kalau tidak tahu bagaimana caranya. Dari beberapa cara dibawah ini, kamu bisa memilih yang mana yang cocok atau mungkin bisa menggabungkan semuanya saat sedang melakukan modeling.

Object Snap

Increment

Salah satu cara menggerakkan objek dengan presisi adalah dengan menggunakan snap increment. Jika kamu memilih cara ini, maka kamu akan memindahkan objek setiap satu unit.

snap blender 1

Coba buat sebuah objek plane dan cube, pastikan snap increment tool aktif ( seperti yang ditunjukkan gambar diatas ), lalu coba gerakkan objek cube tersebut sepanjang axis x. Kamu akan melihat objek cube tersebut bergerak patah – patah setiap 1 unit bukan?. Jika kamu ingin merubah unitnya, kamu bisa mengakses properties panel ( N ) —> Display, lalu rubah set grid floor: scale to 2.

snap blender 2 Continue reading Membuat Objek Snap di Blender.

Belajar Transformasi Objek di Blender.

Halo teman – teman, apa kabar?. Kita kembali bertemu lewat blender tutorial yang kali ini akan membahas bagaimana merotasi, memindahkan, mengskala, dan membuat objek mirror ke arah yang kamu inginkan. Mungkin pertama kali menggunakan transformasi di blender kamu akan merasa agak aneh dan sulit. Tapi setelah belajar transformasi objek di blender, kamu akan merasa sebenarnya lebih mudah dan cepat dari software 3d lainnya.

Menggerakkan Objek:

Cara terbaik untuk menggerakkan objek adalah dengan memakai shortcut G lalu tekan X, Y, Z. Tergantung arah axis yang kamu inginkan. Contohnya, jika kamu ingin memindahkan sebuah objek searah sumbu X, maka kamu harus menekan G + X. Atau kamu bisa menggerakkan sumbu axis yang muncul saat kamu menseleksi objek.

Di menu panel, kamu juga bisa mengakses object —> transform —> grab/move ( G ).

Tips: Jika kamu ingin menggerakkan objek sambil melihat nilai tertentu di menu panel, kamu bisa sambil menekan tombol Shift + Ctrl. Walaupun akan terasa kaku.

Merotasi Objek:

Untuk merotasi atau memutar objek, kamu bisa memakai shortcut R. Contohnya: R + X ( axis ) + 45 derajat. Untuk mereset kembali ke 0 derajat, tekan Alt + R. Continue reading Belajar Transformasi Objek di Blender.

Beberapa Cara Menseleksi dan Menggabungkan Objek di Blender.

Di postingan pertama saya membahas antarmuka pengguna blender, saya pernah mengatakan salah satu alasan saya berhenti menggunakan blender, karena ribetnya cara menseleksi dan menggabungkan object di software open source ini. Kalau kamu pemula, kamu mungkin akan sama bingungnya dengan saya. Mungkin hanya butuh penyesuaian dan latihan. Untuk seleksi ada beberapa cara untuk melakukannya. Setiap cara punya kelebihan dan kekurangannya masing – masing. Di tutorial blender kali ini, saya hanya akan menunjukkan cara – cara yang biasanya saya lakukan dan mudah – mudahan berguna untuk anda.

Menyeleksi Object:

 

1. Klik Kanan.

Cara yang pertama ini termasuk yang paling umum digunakan.

Untuk menseleksi objek, kamu hanya perlu klik kanan mouse. Jika ingin menseleksi objek yang lainnya, di tambahkan shift + klik kanan. Perintah yang sama jika ingin mengurangi objek yang diseleksi. Objek yang terakhir diseleksi akan berwarna orange muda.

seleksi klik kanan blender

2. Ctrl + Drag Mouse di Objek.

Continue reading Beberapa Cara Menseleksi dan Menggabungkan Objek di Blender.

Langkah Dasar Mengatur Kamera dan Render di Blender 3D.

Setelah saya menunjukkan trik mengatur dan bekerja di viewport, sekarang saatnya belajar langkah dasar mengatur kamera dan render bagi pemula. Tidak seperti sketchup, kamu hanya bisa merender sebuah scene dari tampilan kamera saja. Karena terbiasa dengan sketchup, waktu merender scene pertama kali di blender saya agak bingung dan sedikit frustrasi.

Scene default blender akan menampilkan sebuah objek, sebuah sumber cahaya ( lampu ), dan sebuah kamera. Coba tekan tombol F12 ( Render ), maka hasilnya akan seperti dibawah:

preview default render

Bagaimana Menggunakan Kamera:

Continue reading Langkah Dasar Mengatur Kamera dan Render di Blender 3D.